Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2021

Malam Keduabelas

Ilustrasi by Suara Pemred Karya: Meka N. Kawasari Dilarang Memangsa Anjing!!! Kau tak perlu heran, Rud, jika berkali-kali menemukan tulisan seperti itu ketika bertandang ke kotaku. Tak hanya di pintu gerbang, coretan yang ditulis tebal itu juga akan kau jumpai di alun-alun, tempat wisata, penginapan, toilet, parkir, restoran, halte, sekolah, taman, gedung pemerintahan, dan semua tempat yang tak pernah luput dikunjungi orang. Padahal, jika kau sejeli rajawali, kau akan jarang melihat seekor anjing yang berkeliaran mengendus-endus tanah. Kau hanya akan temukan kesejukan dan keramahan. Ada setangkup gunung dan beberapa bukit serta sekian lembar hutan bercokol di s ini . Oh iya, sawah dan kebun pun tergelar di mana-mana, bagaikan tikar berbahan rumput jepang untuk selamatan.   Sudah dari ketika kota ini terbentuk, para tetua mematok aturan larangan memangsa anjing, pada setiap kepala bayi yang lahir. Sekali saja menyiksa anjing, maka tak hanya banyak mata yang akan menerkam tu

Teachers: Streaming Film di Aplikasi STRO, yang Terinspirasi Film Kindergarten Cop

  Senangnya, pada 8 Januari 2021 yang lalu aku bisa ikut ambil bagian di pemutaran perdana film Teachres   secara daring. Film ini hasil dari kolaborasi SAS Film, Skylar Pictures, dan STRO. STRO ini sebuah aplikasi streaming film dari STROWOLD dengan M. Ilhamka Nizam sebagai Vice Presindent. Rasanya lucu sebenarnya, nobar tapi di rumah masing-masing. Ya, sejak pandemi banyak aktivitas yang beralih serba online . Tapi lumayanlah event ini sudah mengobati rasa rindu menonton film di bioskop.   Pemutaran perdana ini sekaligus Screening & Press Conference yang dipandu oleh Rizky Mocil . Tidak hanya sebagai pemandu acara, Mocil juga menjadi salah satu pemeran dalam Teachers . Dihadiri juga oleh cast & crew serta 500-an penonton eksklusif dari fanbase para pemeran dan subscribers STRO . Film besutan Sarjono Sutrisno ini berdurasi 80 menit. Bergenre action comedy yang tidak hanya membuat penonton tersenyum, namun juga bisa membuat tertawa terpingkal-pingkal. Pasalnya